Paylater adalah salah satu metode pembayaran yang sudah mulai marak digunakan oleh orang-orang. Metode paylater adalah salah satu teknik pembayaran yang memang dapat memudahkan orang-orang, apalagi yang sedang benar-benar membutuhkan suatu barang tetapi belum memiliki uangnya. Tidak heran jika memang sudah ada banyak orang yang memanfaatkannya.
Melalui artikel ini, Sobat LINE Bank dapat membaca penjelasan yang mendalam mengenai paylater, mulai dari pengertiannya, manfaat, serta kelebihannya. Mari simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!
Apa Itu Paylater?
Paylater adalah metode pembayaran yang pada dasarnya bekerja dengan cara “beli sekarang, bayar nanti”. Secara garis besar, paylater adalah metode pembayaran yang menawarkan cicilan tanpa perlu menggunakan kartu kredit. Hampir seluruh marketplace yang ada di Indonesia sudah menyediakan fitur ini untuk melakukan pembayarannya.
Biasanya, paylater adalah metode pembayaran yang disediakan oleh perusahaan keuangan digital atau marketplace itu sendiri. Pihak yang bersangkutan akan menjaminkan pembayaran di muka ketika kamu hendak melakukan pembelian barang. Nantinya, kamu akan diberikan opsi pembayaran tagihan dalam beberapa tenor, seperti 30 hari, 3 bulan, 6 bulan, hingga 12 bulan.
Selain di marketplace, metode pembayaran paylater juga sudah marak diterapkan dalam berbagai industri lain, seperti e-commerce dan transportasi online. Tidak hanya itu saja, berbagai penyedia layanan keuangan digital juga sudah banyak yang menyediakan fitur paylater untuk digunakan oleh setiap penggunanya.
Apa Saja Manfaat Paylater?
Ada beberapa manfaat yang bisa didapatkan oleh setiap penggunanya dari penggunaan metode pembayaran paylater. Dibawah ini beberapa manfaat dari menggunakan paylater adalah sebagai berikut.
1. Dapat Membeli Barang yang Sedang Dibutuhkan
Keuntungan pertama dari penggunaan metode pembayaran paylater adalah kamu dapat membeli barang yang sangat dibutuhkan sekarang, lalu membayar barang tersebut di kemudian hari. Hal ini akan sangat berguna, apalagi jika sedang ada masalah yang dihadapi dan barang tersebut memang sangat dibutuhkan sekarang juga tetapi kamu belum memiliki uangnya.
Sebagai contoh, kamu bekerja dari rumah dan selalu menggunakan smartphone untuk melakukan beberapa pekerjaan dan berkomunikasi dengan rekan kerja. Namun, tiba-tiba smartphone tersebut rusak karena terjatuh, dan kamu belum memiliki uang untuk membeli penggantinya. Di sini, kamu dapat memanfaatkan sistem paylater untuk membeli smartphone baru yang sedang dibutuhkan.
2. Menjaga Arus Kas
Ketika tiba-tiba harus melakukan pembelian barang yang dibutuhkan, walaupun memang memiliki uangnya, arus kas pasti akan terganggu. Dengan memanfaatkan paylater, kamu akan mengatur arus kas agar lebih stabil. kamu dapat memanfaatkan tenor yang ditawarkan agar tidak perlu mengeluarkan uang besar secara langsung untuk membeli sebuah barang, melainkan kamu dapat mencicilnya. Jadi, arus kas dapat lebih terjaga.
Baca Juga: Inilah 5 Cara Menabung 50 Juta dalam Setahun untuk Gen-Z
3. Merencanakan Keuangan dengan Lebih Baik
Paylater adalah metode pembayaran yang membantu kamu merencanakan keuangan dengan lebih baik. Selama kamu dapat menggunakan paylater dengan bijak, pasti rencana keuangan setiap bulannya tidak akan begitu terganggu walaupun ada beberapa pengeluaran darurat yang harus dilakukan. Sistem cicilan dari paylater dapat membantu agar pengeluaran setiap bulannya dapat tetap terjaga.
Baca Juga: Mau Cuan? Kenali Fixed Income: Pengertian, Keuntungan, dan Risikonya
Apa Saja Kelebihan Dari Paylater?
Ada banyak sekali keuntungan dari aplikasi paylater yang dapat dirasakan oleh setiap penggunanya. Berikut ini adalah beberapa kelebihan paylater.
1. Proses Aktivasi Mudah dan Cepat
Untuk menggunakan metode pembayaran paylater, kamu hanya perlu melakukan daftar dan aktivasi di platform yang menyediakan layanannya saja. Kurang lebih, proses aktivasi ini sama dengan pengajuan kartu kredit, tetapi hanya perlu dilakukan secara online. Jadi, kamu dapat melakukan aktivasi paylater kapan saja dan di mana saja.
Proses aktivasi ini hanya akan memakan waktu tidak lebih dari 10 menit. Semua data dan dokumen yang diperlukan selama proses aktivasi juga cukup standar, yaitu data diri, KTP, bukti pemasukan, dan NPWP (opsional). Setelah memasukkan semua data yang dibutuhkan, kamu hanya perlu menunggu proses verifikasi dari penyedia layanan saja. Jika memang semua data yang dibutuhkan sudah sesuai, proses verifikasi tidak akan memakan waktu yang lama.
2. Cicilan Fleksibel
Tenor pembayaran yang disediakan setiap layanan paylater adalah beragam, mulai dari 30 hari, 3 bulan, 6 bulan, hingga 12 bulan. Selain itu, ada juga beberapa layanan paylater yang menyediakan opsi pembayaran per hari, per minggu, dan per bulan. Dengan begitu, kamu dapat mengatur pengeluaran setiap bulannya dengan lebih mudah.
3. Dapat Digunakan Untuk Berbagai Transaksi
Layanan paylater dapat digunakan untuk berbagai macam transaksi, baik itu yang online maupun offline. kamu dapat menggunakan metode pembayaran paylater untuk melakukan pembelian di marketplace, membayar ongkos transportasi online, serta membayar tagihan BPJS, internet, listrik, air, dan masih banyak lagi.
Selain itu, sudah ada banyak penyedia layanan paylater yang memungkinkan penggunanya untuk melakukan transaksi offline menggunakan paylater, sama seperti penggunaan kartu kredit. Jadi, kamu dapat bepergian ke mana saja dan tidak perlu repot membawa dompet, cukup bawa smartphone saja untuk menggunakan layanan paylater ini.
4. Ada Banyak Promo
Seringkali penyedia aplikasi paylater memberikan promo, seperti diskon dan cashback, kepada penggunanya. Hal ini jelas akan sangat menguntungkan penggunanya karena bisa mengurangi harga yang harus dibayarkan dari transaksi yang dilakukan. Makin sering kamu menggunakan paylater, makin sering pula promo yang akan didapatkan.
Apa Saja Kekurangan Paylater?
Disamping berbagai kelebihan yang dimilikinya, paylater juga memiliki beberapa kekurangan yang mesti kamu perhatikan sebelum mengajukan pinjaman. Beberapa kekurangan dari paylater adalah sebagai berikut.
1. Memicu Sikap Konsumtif
Sebelum Sobat LINE Bank memutuskan untuk menggunakan paylater saat berbelanja online, ada baiknya berhati-hati dan tahu akan batas. Hal itu disebabkan karena kekurangan yang paling umum dalam penggunaan paylater adalah bisa memicu sikapmu lebih konsumtif.
Adanya penawaran menarik yang disediakan paylater seperti bunga rendah dan promo menarik lainnya, bisa saja membuatmu hilang kendali dan akhirnya langsung berbelanja tanpa perhitungan yang matang. Maka dari itu, paylater adalah metode pembayaran yang lebih disarankan untuk membeli kebutuhan darurat saja.
2. Tagihan Semakin Membengkak
Selain memungkinkan kamu memiliki sikap yang lebih konsumtif, kekurangan berikutnya dari menggunakan fitur paylater adalah membuat tagihan pembayaran semakin membengkak. Oleh karena itu, bijaklah ketika menggunakan paylater dan pilih produk-produk yang memang dibutuhkan secara mendesak. Pastikan juga untuk membayar cicilan atau tagihan dengan tepat waktu supaya tidak dikenakan denda yang dimana hal itu akan membuat jumlah tagihan semakin membengkak.
3. Tidak Semua Paylater Aman
Kekurangan yang ketiga saat memakai paylater adalah dari segi keamanannya. Dibandingkan dengan kartu kredit bank, sistem keamanan dari paylater masih dinilai rendah. Meskipun, tidak sedikit juga penyedia aplikasi paylater telah terjamin sistem keamanannya oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Baca Juga: Ini Penyebab Susah Kaya!
Bagaimana Cara Membayar Tagihan Paylater?
Aplikasi paylater mirip dengan layanan kredit, di mana kamu perlu mengembalikan dana yang dipakai dan juga bunga bulanannya. Berikut ini adalah beberapa cara untuk melunasi tagihan pada aplikasi paylater:
- Buka aplikasi layanan paylater yang sudah kamu gunakan.
- Periksa jumlah tagihan yang harus dibayarkan.
- Pilih menu pembayaran dan metode pembayaran yang diinginkan.
- Masukkan jumlah tagihan yang perlu dibayarkan.
- Lanjutkan pembayaran dengan metode yang sudah kamu pilih sebelumnya.
- Tunggu konfirmasi bahwa pembayaran kamu telah sukses.
Ketika membayar tagihan paylater, penting juga untuk memperhatikan tanggal jatuh tempo. Melakukan pembayaran sebelum tanggal jatuh tempo dapat membantu kamu menghindari denda keterlambatan atau biaya tambahan yang mungkin bertambah besar jika kamu melewatkan masa pembayaran.
Tips Menggunakan Paylater Agar Tidak Cepat Boros
Penyedia layanan paylater kerap kali menawarkan banyak kemudahan bagi Sobat LINE Bank untuk melakukan transaksi pembayaran. Hal itulah yang bisa membuat perilaku berbelanja kamu menjadi lebih cepat boros. Lalu bagaimana solusinya? Berikut ini terdapat beberapa tips yang bisa kamu coba ketika menggunakan paylater.
1. Mengajukan Pinjaman Sesuai Kemampuan
Paylater memang memudahkan kamu dalam membeli barang yang dibutuhkan secara cepat dan mudah. Namun, kamu juga harus mempertimbangkan bahwa dana paylater yang kamu pakai harus sesuai dengan kemampuanmu dan bisa dikembalikan di waktu yang akan datang.
2. Membayar Tagihan Sebelum Jatuh Tempo
Membayar tagihan sebelum tanggal jatuh tempo bisa menjaga jumlah tagihan kamu tetap terkendali dan aman. Jika kamu terlambat melunasi tagihan, maka kamu akan mendapatkan denda atau biaya pinalti lainnya.
3. Memakai Hanya Satu Penyedia Layanan Paylater
Proses pengajuan pinjaman di aplikasi paylater memang sangat mudah. Namun, sebaiknya Sobat LINE Bank hanya memakai satu aplikasi paylater saja. Hal itu bertujuan untuk menghindari potensi terjadinya kegiatan “gali lubang-tutup lubang” yang artinya memakai aplikasi paylater untuk membayar cicilan aplikasi paylater lainnya.
4. Menetukan Jangka Waktu Pinjaman dengan Tepat
Jangka waktu atau tenor pinjaman yang lama mungkin bisa membuatmu merasa lebih leluasa karena jumlah tagihan yang lebih kecil. Akan tetapi, jika dilihat dari sistem akumulasi yang ada, jumlah uang yang harus dikembalikan akan lebih besar bila tenor yang dipilih adalah tenor panjang. Maka dari itu, sesuaikan kemampuanmu dengan jangka waktu pembayaran pinjaman.
Oleh karena itu, ketika ingin memilih aplikasi paylater, pastikan bahwa aplikasi pilihan kamu telah memiliki fitur yang lengkap sehingga kamu dapat menggunakan satu aplikasi itu saja.
Dapat dikatakan, paylater adalah metode pembayaran yang dapat mempermudah hidup Sobat LINE Bank selama digunakan dengan bijak. Selain paylater, kamu juga dapat menggunakan pinjaman uang cepat cairdari LINE Bank untuk melakukan berbagai transaksi. Proses peminjamannya mudah, cepat, dan dapat dilakukan kapan saja. Yuk, unduh aplikasi LINE Banksekarang juga!