Jenis-Jenis UMKM: Pilihan Bisnis yang Potensial untuk Dicoba

jenis jenis umkm

Hi Sobat LINE Bank. 

Apakah kamu pernah bermimpi memiliki bisnis sendiri? Memulai usaha mikro, kecil, atau menengah (UMKM) bisa menjadi pintu gerbang menuju kemerdekaan finansial dan kreativitas tanpa batas! Namun Sobat LINE Bank harus tahu dulu nih apa aja jenis-jenis UMKM yang tersedia agar dapat dipertimbangkan dengan baik. 

Itu sebabnya kali ini Sobat LINE Bank akan diajak menjelajahi jenis-jenis UMKM sekaligus pemilihannya sehingga bisnis yang dibangun benar-benar mengeluarkan semua potensi yang ada dalam diri kamu. Siap belajar tentang UMKM? Langsung simak selengkapnya di bawah ini ya! 

Apa itu UMKM?

Apa itu UMKM

Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) adalah bagian tak terpisahkan dari pilar ekonomi suatu negara untuk menciptakan landasan yang kokoh bagi pertumbuhan dan keberlanjutan. Hal ini bahkan terjadi di Indonesia yang dibuktikan dengan angka kontribusi UMKM terhadap PDB Nasional yang mencapai 60,5%. 

UMKM memang termasuk segmen bisnis dengan kapasitas produksi yang lebih kecil daripada perusahaan besar, tetapi jangan remehkan dampaknya dalam menciptakan lapangan pekerjaan, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dan merangsang inovasi ekonomi. 

Seperti namanya, UMKM terbagi menjadi tiga kategori, yaitu mikro, kecil, dan menengah. UMKM yang tercakup di dalamnya juga nggak hanya satu industri saja melainkan sangat beragam, mulai dari produksi barang hingga layanan.

UMKM mikro, seringkali dikelola oleh individu atau keluarga sehingga menyumbang pada keberagaman ekonomi dengan produk-produk unik dan kekhasan lokal. Pada sisi lain, UMKM kecil dengan skala produksi yang sedang memainkan peran penting dalam memenuhi kebutuhan pasar lokal dan mampu bersaing di tingkat regional. 

Kemudian UMKM menengah, meskipun lebih besar, tetapi tetap fleksibel dalam menghadapi perubahan pasar. Keberagaman inilah yang membuat UMKM menjadi tulang punggung ekonomi yang dinamis dan memberikan peluang bagi pengusaha untuk tumbuh sekaligus berkembang.

Baca Juga: Koperasi Kredit: Pengertian, Fungsi, dan Kelebihannya

Jenis-Jenis UMKM: Eksplorasi Peluang Bisnis yang Beragam

Dalam ranah UMKM, terdapat berbagai jenis bisnis yang menawarkan ragam peluang untuk mendapatkan keuntungan. Mari telaah beberapa kategori utama yang dapat menjadi landasan pilihan bisnismu.

1. UMKM Berbasis Produk

UMKM berbasis produk memiliki fokus pada kreasi dan produksi barang fisik. Mulai dari kerajinan tangan yang unik hingga makanan ringan yang lezat, kategori ini memungkinkan pelaku usaha untuk mengekspresikan kreativitas mereka melalui produk tangible

Kelebihan UMKM berbasis produk terletak pada kemampuannya untuk menarik konsumen melalui keunikannya. Pasalnya bisnis kerajinan, pakaian, atau makanan buatan tangan mampu memberikan sentuhan personal yang sulit ditemukan di produk massal. Beberapa contoh UMKM berbasis produk ialah bisnis makeup, reseller baju, coffee shop, dan lain sebagainya.

2. UMKM Berbasis Jasa

UMKM berbasis jasa menempatkan fokus pada pelayanan dan keahlian. Contoh dari kategori ini melibatkan penyediaan konsultasi, jasa kecantikan, atau pelatihan profesional. Dalam UMKM ini, kualitas layanan dan kepercayaan konsumen menjadi kunci utama kesuksesan. 

Itu sebabnya pelaku usaha harus membangun reputasi yang solid dan menawarkan solusi berkualitas tinggi untuk mempertahankan dan menarik pelanggan. Contoh UMKM berbasis jasa yang bisa kamu temui misalnya seperti provider internet, nail art, salon, dan masih banyak lagi.

3. UMKM Berbasis Digital

Melalui pesatnya perkembangan teknologi, UMKM berbasis digital menjadi makin relevan dengan kebutuhan masyarakat. Bisnis e-commerce, pemasaran online, atau pembuatan konten digital merupakan contoh dari kategori ini. 

Keuntungan utama UMKM berbasis digital berada pada kemampuannya untuk menjangkau pasar yang lebih luas dan meningkatkan visibilitas melalui platform digital. Kreativitas dalam memanfaatkan teknologi menjadi kunci kesuksesan jika kamu ingin mencoba peluang bisnis UMKM satu ini.

4. UMKM Berbasis Kreatif

UMKM berbasis kreatif mencakup berbagai bidang seni dan desain seperti seni lukis, fotografi, atau desain grafis. Daya tarik utama dalam jenis usaha ini terletak pada keunikan dan kreativitas produk atau layanan yang ditawarkan. 

Sementara persaingan mungkin ketat, kemampuan untuk memproduksi konten atau produk yang memikat dapat menjadi keunggulan kompetitif yang signifikan. Kesuksesan dalam UMKM berbasis kreatif seringkali terkait erat dengan daya inovatif dan sentuhan seni yang ditanamkan pemiliknya dalam setiap karya.

Baca Juga: 6 Cara Mendapat Modal Usaha Tanpa Jaminan

Bagaimana Memilih Jenis UMKM yang Tepat?

Bagaimana Memilih Jenis UMKM yang Tepat

Memilih jenis UMKM yang tepat merupakan langkah awal yang krusial dalam perjalanan bisnismu. Dalam lautan peluang yang luas, pertimbangan dan pemahaman mendalam mengenai kebutuhan pasar jelas sangat diperlukan. Mari coba jelajahi beberapa poin penting yang bisa membantu kamu menentukan jenis UMKM yang sesuai.

1. Pahami Passion dan Keahlianmu

Sebelum memutuskan jenis UMKM yang akan dijalani, coba pertimbangkan passion dan keahlian yang kamu punya. Apakah kamu punya ketertarikan khusus atau keahlian tertentu yang dapat diubah menjadi peluang bisnis? Pemahaman akan passion dan keahlian pribadi akan membuat perjalanan bisnis kamu jadi lebih bermakna sekaligus menyenangkan.

2. Analisis Pasar

Lakukan riset pasar secara menyeluruh untuk memahami tren, kebutuhan, dan potensi pasar. Pertimbangkan juga apakah produk atau layanan yang ingin kamu tawarkan memiliki permintaan yang cukup besar. Nah dalam hal ini kamu perlu melakukan analisis pasar untuk mengidentifikasi peluang dan menyesuaikan jenis UMKM dengan kondisi pasar yang aktual.

3. Evaluasi Modal dan Risiko

Tinjau juga modal yang kamu punya dan tentukan sejauh mana tingkat risiko yang bisa ditanggung. Jika modal terbatas, pilihlah jenis UMKM yang sesuai dengan kemampuan finansialmu. 

4. Adaptasi Teknologi

Dalam era digital, mempertimbangkan adaptasi teknologi sudah menjadi kewajiban tak tertulis bagi para pebisnis. Pasalnya pemanfaatan teknologi yang efisien akan mengembangkan bisnis secara perlahan dan pasti untuk mencapai tujuan penjualan yang diinginkan. Setelah mencoba mempertimbangkan tiga poin sebelumnya, pastiin kalau kamu juga akan mencari tahu platform digital mana yang tepat untuk memasarkan produk. 

Baca Juga: Kredit Mikro: Syarat dan Cara Mendapatkannya

5. Jaringan dan Dukungan

Ketika membangun bisnis, jangan lupa untuk membangun jaringan bisnis dengan memanfaatkan dukungan dari komunitas UMKM. Kolaborasi dan pertukaran pengalaman dengan sesama pengusaha dapat memberikan wawasan berharga serta membantu mengatasi berbagai tantangan. Jaringan yang kuat dan dukungan komunitas dapat menjadi modal penting dalam menjalankan UMKM dengan sukses.

Sekarang Sobat LINE Bank sudah melihat betapa beragamnya peluang bisnis yang dapat diikuti, bukan? Sebagai calon pengusaha, semoga kamu terbantu untuk memilih jenis-jenis UMKM yang tepat melalui berbagai penjelasan di atas. Ingat untuk mengidentifikasi passion kamu terlebih dahulu, kemudian lakukan berbagai analisis lain untuk mendukung kematangan dalam membangun bisnis.

Jangan lupakan juga perhitungan modal yang dibutuhkan agar bisnis kamu dapat berhasil dan mengalami pertumbuhan yang sehat. Jika kamu membutuhkan modal tambahan untuk membangun bisnis, LINE Bank hadir dengan berbagai layanan seperti halnya Kredit Tanpa Agunan

LINE Bank memahami betapa pentingnya dukungan finansial dalam mewujudkan impian bisnis sehingga proses pengajuannya pun mudah dan bisa dilakukan dari mana saja. Jadi Sobat LINE Bank nggak perlu ragu untuk memanfaatkan layanan KTA LINE Bank sehingga bisnis yang dibangun dapat berkembang pesat.

Tunggu apa lagi? Langsung download aplikasi LINE Bank dan Wujudkan mimpi dengan KTA LINE Bank!

Bagikan ke Temanmu
LINE BANK SEO Admin
LINE BANK SEO Admin
Articles: 323