7 Level Financial Freedom, Kamu Termasuk Yang Mana?

Hi Sobat LINE Bank,

Kamu pasti sudah tidak asing dengan istilah Financial Freedom kan? tapi taukah kamu, kalau Financial Freedom itu ada 7 level yang dapat membantu kamu mengukur posisi sendiri sehingga tahu arah menuju merdeka finansial yang kamu maksud. Memang butuh kesabaran, kerja keras dan terus bersemangat untuk bisa sampai di level ketujuh. Apa sajasih 7 level financial freedom tersebut? Check it out~

7 Level Financial Freedom, Kamu Termasuk Yang Mana?
Source : https://www.cnbc.com/

Level 1: Depedence

Level pertama yaitu depedence yang secara sederhana dapat diartikan dengan makna ketergantungan. Maksudnya kamu dalam posisi terendah atau terburuk dalam pengelolaan keuangan sendiri karena masih sangat tergantung.

Pada level ini untuk mencapai Financial Freedom memang tidaklah mudah karena kamu mengalami keuangan yang tidak baik. Mungkin saja tidak suka berada pada level depence sehingga menjadi kacau.

Ketergantungan yang dimaksud bisa jadi secara finansial masih mengandalkan orang lain sehingga tidak bisa mandiri. Jika terus dilanjutkan maka akan berdampak buruk bagi kehidupan finansial kamu di masa depan.

Jika kamu merasa memang sedang pada level pertama ini sebaiknya mulai sadari agar segera melakukan perubahan. Setidaknya mulai belajar lepas dari ketergantungan untuk mencoba naik ke tahapan selanjutnya.

Level 2: Stability

Level kedua yaitu stability atau stabilitas dimana seseorang mampu bertahan diri menghidupi dirinya sendiri. Sehingga mampu meredam berbagai gangguan maupun tekanan secara finansial yang didapatkan dari luar.

Pada level 2 ini kamu mulai memikirkan tentang tujuan Financial Freedom dengan bertahan pada kelangsungan hidup. Mulai belajar tentang bagaimana pengeluaran agar lebih rendah dari penghasilan setiap bulannya.

Pada tahapan ini kamu mulai melakukan komitmen finansial dengan membayar semua tagihan dan utang. Kemudian tidak tergantung dengan penghasilan yang diberikan oleh seseorang lagi sehingga sudah mampu hidup secara mandiri.

Level 3: Agency / Debt Freedom

Seseorang sudah mencapai tahap ke 3 dalam financial freedom adalah mereka yang terbebas dari hutang. Tidak hanya itu berbagai pengeluaran sudah mulai ditekan sehingga tidak lagi terlalu terbebani.

Kamu mulai mencapai kestabilan dari segi finansial dan dibuktikan dengan menabung secara perlahan meskipun masih tahap awal. Kemudian mulai memikirkan tentang dana darurat untuk mewujudkan pertumbuhan keuangan jangka panjang.

Kalau kamu sudah mulai melunasi hutang namun belum sepenuhnya terbebas karena hutang jangka panjang. Tidak perlu khawatir karena bisa diselesaikan secara perlahan dan diimbangi dengan mulai membiasakan diri menabung.

Level 4: Security

Level 4 dalam financial freedom dapat dikatakan sebagai tahap aman karena kamu sudah memiliki dana darurat yang cukup. Sehingga tidak perlu khawatir tentang berbagai kemungkinan terlebih lagi sudah terbebas hutang.

Pada tahapan ini sudah saatnya untuk memulai mempertimbangkan tentang investasi mulai dari hal-hal kecil. Mempelajari ilmu tentang investasi sangatlah penting sebagai dasar yang kuat untuk segera memulainya.

Diharapkan nantinya tidak sekedar membangun investasi saja namun mampu mengelola kekayaan dengan baik. Sehingga tidak lagi menutupi pengeluaran dasar dari gaji namun hasil dari pengelolaan kekayaan secara tepat.

Level 5: Independence

Independence atau kemerdekaan dari segi finansial tentu menjadi harapan banyak orang siapapun mereka.

Financial freedom memang menawarkan kemerdekaan dari segi keuangan dengan menggunakan cara cerdas. Jadi jika kamu ingin merdeka keuangannya sudah pastinya melakukan investasi untuk jangka panjang dan konsisten sehingga menghasilkan.

Pada level 5 kamu sudah mendapatkan penghasilan dari investasi yang cukup untuk memenuhi gaya hidup. Setidaknya investasi yang dilakukan benar-benar memberikan hasil baik dividen maupun hasil lainnya secara konsisten.

Level 6: Freedom

Posisi freedom yang sangat menyenangkan merupakan hasil dari kerja keras dan perubahan diri sendiri.

Freedom adalah panggung yang sering menjadi mimpi banyak orang untuk mampu membeli kenyamanan dan kemewahan. Jadi bukan sekedar mampu memenuhi kebutuhan hidup untuk sehari-hari namun sudah lebih dari itu.

Level 6 dari financial freedom sangatlah menarik pastinya karena kamu sudah selangkah lagi mencapainya. Biasanya seseorang berani mengambil resiko sekaligus peluang yang lebih besar daripada level-level sebelumnya.

Biasanya seseorang yang mencapai level 6 sangat mungkin menikmati hidupnya untuk rutin pergi liburan. Membeli rumah mewah impian dan menjadikan hobi sebagai pekerjaan yang menjanjikan tanpa perlu memikirkan biayanya.

Level 7: Abundance

Abundance atau kelimpahan sehingga semua hasil sudah lebih dari cukup. Investasi yang kamu lakukan sudah memberikan hasil lebih dari kebutuhan dan memberikan kemewahan.

Pada level ini sebaiknya jangan terlalu bersantai namun harus mampu melakukan pengelolaan secara bijak. Sehingga semua kekayaan yang sudah didapatkan mampu memberikan banyak manfaat menguntungkan tidak hanya bagi diri sendiri.

Memang butuh waktu untuk bisa matang secara finansial dan benar-benar mandiri dengan dukungan kepercayaan diri. Tidak mudah memang untuk mencapai tahap kelimpahan namun tidak ada hal yang mustahil.

Banyak orang mampu mendapatkan kekayaan namun kebebasan secara finansial sangat sulit diwujudkan. Jadi fokus pada pengelolaan finansial dan bukan sekedar mengumpulkan aset tanpa dikelola secara tepat.

Dalam mencapai kebebasan keuangan bukan dilihat dari seberapa banyak penghasilan kamu tetapi kemampuan dalam pengelolaan. Ikuti setiap tahap secara perlahan dan penuh kesabaran agar bisa mencapai financial freedom.

Nah itu dia mengenai 7 Level Financial Freedom yang perlu kamu ketahui. Dalam mencapai tujuan menuju merdeka finansial, kamu harus memiliki tabungan jangka panjang-mu. Untuk strategi jangka panjang, kamu bisa berinvestasi atau menyimpan uang di tempat di mana kamu nggak akan tergoda untuk memakai uang. Karena, uang akan dipakai untuk memenuhi tujuan jangka panjang, yang baru akan terpenuhi mungkin 10 atau 20 tahun dari sekarang.

Deposito bisa menjadi pilihan kamu saat mengaplikasikan strategi jangka panjang. Apalagi jika menabung deposito di LINE Bank dapat Cashback lho, khusus kamu pengguna baru, Jika buka rekening LINE Bank bisa dapat cashback hingga Rp 1,1 juta.

Pokoknya dengan LINE Bank, #Upgradelyf jadi makin tenang dan cash flow tetap aman. Untukmu yang belum memiliki rekening LINE Bank, yuk buka rekening sekarang buat dapetin keuntungannya.

Caranya gampang kok, download aplikasi LINE Bank di Appstore maupun Playstore dengan klik disini!

Jangan sampai ketinggalan juga ya promo menarik LINE Bank untukmu,berikut!

Baca juga : Hindari 4 Spending Habits Ini,Bikin Keuangan Nggak Sehat

Bagikan ke Temanmu
LINE Bank Admin
LINE Bank Admin

A Different Experience of Digital Banking, LINE Bank. LINE Bank is a caring friend, someone that’s easy to get along with. LINE Bank is also a trusted companion, providing smart solutions to all financial issues.

Articles: 289