Destinasi berlibur luar negri yang paling dekat dengan Indonesia, salah satunya adalah Negara Singapura. Namun saat berlibur kamu harus menyiapkan budget secara matang. Jangan sampai karena budget yang kurang, rencana liburan ke Singapura jadi terhambat atau malah nggak jadi berangkat. Banyak orang ragu untuk berlibur ke luar negeri karena merasa belum memiliki cukup tabungan untuk jalan-jalan.
Padahal dengan niat kuat dan kebiasaan menabung yang konsisten, kamu bisa liburan ke Singapura tanpa harus mengeluarkan uang banyak. Apalagi negara tetangga ini lokasinya cukup dekat dan terkenal punya banyak tempat wisata gratis yang bagus.
7 tips hemat liburan ke Singapura tanpa menguras kantong. Yuk simak!
1. Demi tiket pulang pergi yang murah, sering-seringlah berburu promo
Liburan ke Singapura nggak cuma jadi impian kalau kamu pintar dalam mencari celah demi menghemat pengeluaran selama ada di sana. Salah satunya yang paling bisa dihemat adalah mencari tiket pesawat pulang pergi yang harganya murah.
Kamu hanya perlu sering mengecek website maskapai penerbangan atau agen perjalanan demi mendapat tiket promo dari jauh-jauh hari. Ada baiknya, kamu juga mengikuti akun social media maskapai tersebut agar dapat info ter-update tentang promo menarik yang mereka tawarkan.
2. Pintar-pintar cari penginapan, kalau bisa yang harganya masih ramah di kantong
Tips liburan ke Singapura lainnya yang nggak boleh kamu lewatkan adalah mencari penginapan bagus tapi tetap sesuai budget. Untuk hal ini tentu saja kamu bisa memercayakannya pada situs penyedia kamar murah yang cukup populer belakangan ini.
Jika kamu tidak ingin gambling dengan hal tersebut, bisa langsung menghubungi beberapa hostel bagus di Singapura yang jadi langganan para turis mancanegara. Dengan fasilitas dan pelayanan yang bagus, kamu tetap nyaman menginap di sini tanpa harus keluar uang banyak.
3. Bawa botol minum sendiri akan menghemat pengeluaran hingga SGD 3
Kalau lagi liburan ke Singapura, lebih baik bawa botol minum sendiri karena di negara ini sudah disediakan water tap di sepanjang jalan. Daripada harus mengeluarkan uang untuk membeli air mineral yang sebotol sedang harganya SGD3, lebih baik kamu simpan dan belanjakan souvenir saja.
Bawa botol minum khusus traveling yang punya tali dibagian badan atau tutup botol agar bisa diikatkan pada tas. Selain hemat, kamu juga bisa mengurangi sampah plastik yang kini sudah jadi permasalahan global dan mengangcam keseimbangan iklim dunia.
4. Akali budgetmu yang tipis dengan berkunjung ke tempat wisata gratis
Tips hemat liburan ke Singapura lainnya yang bisa kamu lakukan adalah mengunjungi tempat wisata yang gratis. Di Singapura ada banyak banget destinasi menarik yang nggak mengharuskanmu membayar tiket masuk atau biaya lainnya.
Lebih baik sebelum berangkat, tulis dulu semua tempat wisata menarik yang gratis dan tempatnya berdekatan agar lebih hemat. Destinasi yang bisa kamu kunjungi adalah Merlion Park, Haji Lane, Singapore Botanic Garden, Garden by The Bay, Sultan Mosque, dan masih banyak lagi lainnya.
5.Banyak yang nggak tahu kalau beli tiket Universal Studio di Indonesia justru lebih murah
Daripada beli on the spot, ternyata harga tiket Universal Studio Singapore (USS) lebih murah jika kamu pesan di Indonesia. Ada banyak forum jual beli yang menawarkan harga tiket USS dengan harga yang jauh lebih murah dibanding membeli langsung.
Kamu bisa membelinya terlebih dahulu di Indonesia secara online sebelum berangkat demi harga miring. Meski begitu kamu tetap harus hati-hati karena banyak kasus penipuan tiket palsu sehingga pastikan kalau agen tersebut terpercaya.
6.Daripada taksi lebih baik pilih moda transportasi masal seperti MRT
Jangan habiskan uangmu saat liburan ke Singapura hanya untuk membayar taksi untuk bepergian ke mana-mana. Lebih baik pilih moda transportasi masal yang harganya cukup terjangkau seperti MRT yang banyak di temukan di sana. Ada banyak stasiun MRT yang langsung menghubungkan tempat wisata sehingga kamu hanya perlu berjalan sedikit menuju lokasi.
7.Simpan uangmu dan beli makan di foodcourt aja
Selain tiket dan penginapan, uangmu akan terkuras untuk membeli makanan saat berada di sana. Perlu diketahui bahwa harga makanan di Singapura relatif mahal, apalagi jika kamu lebih memilih makan di restoran terkenal.
Daripada buang-buang uang, lebih baik makan di foodcourt saja yang harganya bisa sepertiga dari harga di rumah makan. Selebihnya kamu bisa sarapan di hostel dan menikmati streetfood di Singapura yang harganya lebih murah dan pilihannya beragam.
Liburan ke Singapura kini nggak jadi impian. Dengan budget minimalis, kamu tetap bisa jalan-jalan ke sana. Siapkan paspor dari sekarang dan berburu tiket pesawat murah yang sering diadakan oleh maskapai penerbangan. Pilih tanggal yang nggak musim liburan, supaya nggak terlalu padat dan tetap enjoy.
Kamu tertarik untuk berlibur ke Singapura saat ini? Bisa banget kamu wujudkan sekarang juga!
Kamu bisa mengandalkan Quick Credit LINE Bank. Ditambah kamu akan mendapat CASHBACK hingga Rp 2.000.000 lho!
Untukmu yang memang belum memiliki rekening LINE Bank, yuk buka akunmu dan rasakan keuntungannya supaya bisa #Upgradelyf !
Caranya gampang kok, dimanapun bisa kamu lakukan dan praktis lho cuma Download aplikasi LINE Bank di Appstore maupun Playstore disini!
Baca juga : 10 Destinasi Wisata di Indonesia Yang Cocok Jadi Inspirasi Liburan Idaman