Pandemi Jadi Gabut? Yuk Ini Peluang Bisnis yang Ada!

Hai Sobat LINE Bank!

Kondisi pandemi Covid-19 yang naik turun dan tidak kunjung selesai memberikan dampak yang dirasakan oleh kita semua. Meluasnya wabah Covid-19 ini juga menyebabkan kegiatan sehari-hari seperti bekerja, belajar, dan beribadah diharuskan untuk dilakukan di rumah masing-masing.

Physical distancing merupakan salah satu upaya pemerintah untuk melawan Covid-19. Hal ini juga membawa dampak bagi seluruh masyarakat di Indonesia. Dampak wabah Covid-19 yang hampir dirasakan oleh seluruh sektor dari, wisata, manufaktur, transportasi, ekonomi, dan lainnya. 

Banyak perusahaan maupun usaha kecil yang gulung tikar atau mengungkapkan penurunan pemasukan yang diakibatkan kondisi pandemi yang berlanjut terus menerus. Banyak orang yang kehilangan mata pencahariannya ataupun sumber penghasilan mereka dikarenakan wabah Covid-19 yang merajalela di dunia. 

Kondisi yang terlalu tiba-tiba ini pasti menjadi hal yang tidak bisa 100% langsung diterima oleh kita semua. Kehilangan sumber penghasilan, melakukan pinjaman dengan bunga yang tidak wajar demi menyambung hidup, dan menafkahi diri sendiri dan keluarga. 

Karena ini banyak yang mulai memutar otak untuk mencari peluang yang bisa dimanfaatkan untuk menyambung hidupnya. Walaupun Covid-19 sangat merugikan bagi kita semua, namun tetap banyak orang yang memiliki segudang akal. Tidak langsung pesimis, melainkan melihat kondisi pandemi ini sebagai salah satu peluang usaha bagi mereka. Mereka melihat kondisi pandemi ini sebagai salah satu peluang besar untuk memulai bisnis baru. Walau tidak bisa dihindari banyak pelaku bisnis yang gulung tikar, tapi tidak sedikit juga bisnis baru yang sukses saat pandemi.

Kalian bisa memanfaatkan kondisi pandemi ini dengan menemukan peluang usaha yang bisa kalian lakukan walaupun di rumah aja!

1. Bisnis Online

Salah satu bisnis yang kian meningkat saat kondisi pandemic yaitu bisnis online. Dengan memanfaatkan semua sosial media yang ada banyak orang yang mulai membuka usaha melalui sosial media. Tergolong murah, usaha melalui sosial media kita tidak perlu menyiapkan dana untuk menyewa tempat ataupun toko untuk usaha kita. Bisnis online juga fleksibel karena kita bisa melakukan dan menjalankan bisnis kita melalui laptop maupun smartphone saja.

Karena pandemi yang membuat lebih banyak masyarakat melakukan kegiatan mereka di dalam rumah membuat peningkatan penggunaan smartphone mereka. Kalian juga bisa memanfaatkan setiap lapak e-commerce yang tersedia sekarang untuk mengoptimalkan usaha online kalian. 

Kalian bisa mulai berjualan apapun di online misalnya, jika kalian suka baking maka kalian bisa mulai untuk berjualan kue, cookies, atau kue yang bisa kalian buat. Atau bagi kalian yang memiliki hobi kerajinan tangan atau menjahit, kalian bisa mencoba untuk membuat masker kain. Mengingat masker kain sekarang menjadi salah satu kebutuhan kesehatan sehari-hari. 

2. Freelancer

freelancer merupakan sebuah pekerjaan yang tidak terikat kontrak jangka panjang namun tetap memiliki ikatan kerja yang kuat terhadap perusahaan. Biasanya biaya atau gaji yang diberikan kepada freelancer akan bervariasi sesuai dengan pekerjaan dan jam kerja yang diberikan. 

“Bekerja sesuai passion”

Dimana pasti hampir semua orang ingin jika bisa bekerja sesuai dengan passion dan keinginan mereka. Bahkan lebih menyenangkan apabila hobi kita atau keseharian kita dapat kita jual atau dibayar oleh orang lain. 

Jika kalian memiliki hobi menulis, maka kalian bisa menjadi content writer bagi perusahaan start up. Jika hobi mendesain atau kalian bisa menggunakan aplikasi desain seperti PS, AI, dan lainnya kalian bisa menjadi graphic designer. 

Biasanya freelancer juga sangat diminati banyak orang dan dicari, karena freelancer memiliki waktu dan lokasi yang fleksibel untuk bekerja. Dari bekerja sebagai freelancer kalian juga bisa menyalurkan minat dan bakat kalian. 

Sobat LINE Bank yang memulai bisnis onlinenya ataupun menjadi freelance maka ini sudah saatnya untuk membuat rekening baru untuk penghasilan kalian. Rekening tabungan yang berbeda daripada rekening biasa kalian berfungsi agar uang kalian tidak tercampur dan mulai menabung. Kalian bisa membuka tabungan baru melalui aplikasi LINE Bank. 

Bagikan ke Temanmu
LINE Bank Admin
LINE Bank Admin

A Different Experience of Digital Banking, LINE Bank. LINE Bank is a caring friend, someone that’s easy to get along with. LINE Bank is also a trusted companion, providing smart solutions to all financial issues.

Articles: 426