Inspirasi Outfit Nonton Konser Menurut Genre Musiknya

Hi Sobat LINE Bank,

Inspirasi Outfit Nonton Konser Menurut Genre Musiknya – Banyak konser musik bertebaran di akhir tahun. Kini, konser musik kembali marak digelar sejak membaiknya kondisi pandemi. Musik aneka genre disuguhkan, mulai dari konser musik jazz, elektronik, hingga musik festival. Jika kamu sudah rindu euforia konser, kamu bisa menghadirinya sesuai selera musikmu lho. Namun jangan lupa untuk menambah euforia yuk siapkan outfit yang cocok untuk konser tersebut! Jika kamu masih bingung mau berpakaian seperti apa? Berikut inspirasi Outfit Nonton Konser Musik sesuai genre, yuk simak!

Baca juga : Tips nonton konser biar seru, pemula wajib tau!

List Outfit Nonton Konser Menurut Genre

Pop

Konser POP - Outfit Nonton Konser
Source : Pinterest

Konser musik pop bisa jadi alasan untuk dress up memakai tren-tren terkini. Jika bingung dengan rentang pilihan yang begitu banyak, coba contek inspirasi outfit ala bintang pop yang fun, misalnya gaya Niki 88 rising. Pakaian top sheer, dan celana dengan warna pop of Neon color buat kamu terlihat makin pop out , bikin mood kamu juga makin oke!

EDM

Konser EDM - Outfit Nonton Konser
Source : Pinterest

Di akhir tahun biasa ada konser EDM seperti DWP. Nah, outfit buat nonton konser tersebut direkomendasi menggunakan pakaian yang nyaman, menyerap keringat, dan tidak gerah ya! Kamu bisa gunakan busana sheercrop top atau camisole katun, celana pendek, atau mini dress. Tentu pilihan sepatu nyaman tidak kalah penting agar kamu leluasa menari tapi tetep trendy!

Rock

Konser Rock - Outfit Nonton Konser
Source : Pinterest

Gaya effortlessly cool dengan statement items bisa jadi pilihan untuk menikmati lagu-lagu rock secara langsung. Nggak kalah keren dengan band yang tampil, kamu juga bisa koordinasikan graphic tee dengan leather pants or skirtdistressed jeans, atau pakaian simpel dengan statement sepatu berhias studs atau sepatu boots. 

Jazz

Konser jazz - Outfit Nonton Konser
Source : Pinterest

Pakaian nyaman sekaligus modis tampak serasi dengan alunan lagu Jazz. Ya, tidak perlu ribet untuk hadiri konser musik jazz, cukup dengan penampilan kasual, vintage, yang terlihat polished bisa jadi pertimbangan. Jika diselenggarakan indoor, kamu bisa lakukan layering, seperti kaos atau tank top dan dipadukan dengan blazer dan dipasangkan bersama celana pendek dengan sepatu loafer.

Indie

Konser indie
Source : Pinterest

Menikmati hari diiringi lagu Payung Teduh dalam konser musik indie memang menenangkan. Seperti konser jazz, outfit kasual, nyaman, dengan material breathable masuk opsi outfit buat nonton konser musik indie. Misalnya crop top, rok atau celana katun, gaun-gaun flowy, dan sebagainya serta tambahan beberapa aksesori. Dan yang membuat look nya makin wah yaitu tambahan sepatu boots juga lho!

Klasik

Konser klasik
Source : Pinterest

Untuk nonton konser musik klasik, outfit bernuansa lebih formal yang biasa digunakannya. Gaya smart-casual yang clean atau evening wear bisa masuk opsimu. Tidak perlu repot, gaun rona netral, blus atau kemeja cantik dengan padanan rok A-line atau celana linen, serta flat shoes atau pumps bisa jadi pilihan untuk nikmati musik klasik ini. Gaya berpakaiannya pokoknya kayak Old money Person banget deh!

Festival Musik

Festival musik
Source : Pinterest

Musik festival adalah waktunya untuk berekspresi. Venue outdoor bisa jadi kesempatan untuk bergaya di luar zona nyaman. Misalnya gaya bohemian yang identik dengan festival musik musim panas. Tapi jika kamu ingin penampilan yang lebih simpel, busana camisole dengan celana pendek atau cullote bermotif atau berwarna cerah, dan beberapa aksesori seperti kalung sudah cukup menyesuaikan vibe.

Nah itu dia inspirasi Outfit Nonton Konser Musik sesuai genre nya! Semoga kamu makin terinspirasi ya! Buat kamu yang mau berbelanja kebutuhan konser, tapi masih belom ada budget nya? Jangan gundah gulana ges, Ada LINE Bank ya ges ya! Kamu bisa belanja sepuasnya dengan menggunakan KTA atau Quick Credit nya! Proses pengajuannya cepat dan banyak promo menarik yg nguntungin kamu banget lho! Simak disini ya!

Kamu juga bisa cek promo lainnya, disini atau bisa klik banner di bawah artikel iniBanyak banget promo agar hidup kalian lebih mudah. Tunggu apalagi? Ayo, join LINE Bank dan dapatkan promonya sekarang!

Caranya gampang kok, download aplikasi LINE Bank di Appstore maupun Playstore dengan klik disini!

Baca juga : Kumpulan Promo LINE Bank Bulan September 2024, Auto Cuan!

Bagikan ke Temanmu